Tips Diet ala Nia Nayajomis

Oleh Nia Nayajomis

3 tahun lalu saat saya masih bekerja dan belum menikah, berat badan saya pernah berada di bawah normal, yaitu 43 kg. Padahal sebelumnya, saat belum bekerja berat badan saya 52 kg.

Teman, saudara, dan keluarga bahkan saya sendiri sempat tidak percaya mendapati berat badan saya bisa turun drastis seperti itu. Jika ada yang bertanya apakah saya diet ? Jawabannya tidak. Memang tidak.

Foto-foto di atas adalah foto saya saat masih dengan berat badan 52 kg.

Dan foto berikutnya adalah foto saat berat badan saya telah turun menjadi 43 kg.

Mendapati kondisi yang bagi kebanyakan wanita ini adalah anugerah, saya pun mencoba mencari tahu apa yang membuat berat badan saya bisa turun hingga 9 kg selama 16 bulan ini.

Dulu, saat saya bekerja di home industry gorden, pekerjaan saya adalah sebagai tukang potong. Selain memotong kain, pekerjaan saya juga mengangkat jemuran gorden yang sudah di plisket (diberi obat agar lipatannya utuh dan disetrika). Yang mana gorden-gorden yang sudah diplisket tadi dijemur di atas loteng. Otomatis setiap hari saya naik-turun tangga loteng di tempat kerja saya tersebut.

Di tempat saya bekerja tadi, selain mendapat upah berupa uang yang dibayarkan setiap bulannya, saya juga mendapat jatah makan siang setiap harinya. Kemudian, setiap pagi saya juga rutin sarapan di rumah. Terakhir makan setiap harinya adalah sepulang kerja di rumah pada sore hari. Jadilah, selama bekerja pola makan saya teratur yaitu tiga kali sehari dengan porsi yang pas.

Selain aktivitas di tempat kerja yang cukup berat dan padat, serta pola makan yang teratur, selama bekerja saya juga sangat jarang bahkan tidak pernah ngemil atau mengonsumsi junk food baik di tempat kerja maupun di rumah.

Alhmdulillah, meskipun berat badan saya turun drastis kondisi kesehatan saya baik-baik saja. Saya tidak pernah jatuh sakit ataupun mengeluhkan apapun pada tubuh saya. Dari situlah, saya menyimpulkan bahwa berat badan saya bisa turun karena pola makan yang teratur, aktivitas yang padat, dan tidak mengkonsumsi junk food. Bagi pembaca sekalian yang hobi berolahraga bisa juga menambahkan aktivitas olahraga secara teratur yang bisa menyehatkan badan sekaligus mempercepat proses penurunan berat badan.

Nah mungkin, pengalaman saya di atas bisa dijadikan tips bagi pembaca sekalian yang ingin menurunkan berat badan alias diet. Cukup mudah dan praktis, bagi saya. Karena pengaplikasiannya satu rule dengan aktivitas kita sehari-hari. Dengan tambahan, sikap disiplin yang kita tekankan pada diri kita sendiri.

Bagaimana ? Tertarik untuk mencoba ? Silahkan !😊

Satu tanggapan untuk “Tips Diet ala Nia Nayajomis”

  1. Humas Polsek Sumberpucung Avatar
    Humas Polsek Sumberpucung

    Mantap, ttp hidup sehat dan jaga kesehatan.

    Disukai oleh 1 orang

Tinggalkan komentar